Sebuah studi baru menyebutkan bahwa alat bantu model vibrator dalam bercinta bisa membuat perempuan cepat raih orgasme.
Penggunaan sex toys di kalangan wanita memicu pandangan positif. Menurut sebuah survei, dengan bantuan sex toys, banyak wanita yang bisa mendapatkan orgasme dalam kehidupan seks mereka.
Penelitian yang dilakukan pada lebih dari 3.000 orang Amerika, melibatkan pria dan wanita berusia 18-60 tahun. Hasil survei menemukan bahwa kebanyakan wanita merasakan efek positif penggunaan vibrator dalam kepuasan seks.
Dalam penelitian ini, para partisipan ditanyakan apakah mereka setuju atau tidak setuju mengenai persepsi positif vibrator, dimana membantu wanita mencapai orgasme dan persepsi negatif, seperti vibrator membuat penggunanya kecanduan atau malah mengintimidasi pasangannya.
Hasil survei menunjukkan bahwa hampir setengah jumlah partisipan survei mengatakan setuju atau sangat setuju pada persepsi positif penggunaan vibrator, dibandingkan dengan sekitar 10 persen partisipan yang merasakan dampak negatif dari sex toys.
Partisipan pengguna sex toys yang setuju pada persepsi positif mengungkapkan bahwa dengan menggunakan alat ini dalam sebulan terakhir membantu mereka meningkatkan gairah bercinta, lubrikasi, orgasme, dan kepuasan seksual mereka, serta menurunkan rasa nyeri selama hubungan seks.
Hasil penelitian ini juga menepis anggapan pemakaian vibrator justru membuat pasangan merasa terintimidasi. Pasangan yang saling terbuka akan keinginan dan ketertarikan dalam seks justru merasa paling puas. Sehingga, wanita pengguna vibrator lebih mudah berterus terang pada pasangannya dan merasa sangat puas akan hubungan seksnya.